Si cantik pemeran Xiao Qiao dalam
dua installment RED CLIFF ini adalah seorang aktris sekaligus model
asal Taiwan. Catatan kesuksesan terbaru Lin Chi-ling adalah berperan
dalam film komedi romantis SAY YES yang meraih lebih dari USD 30 juta
(Rp 341 miliar) di China.
9. Jolin Tsai
Jolin Tsai adalah penyanyi
Taiwan yang sudah merilis album MUSE pada tahun lalu. Seakan kurang,
Jolin menambah uang pemasukannya dengan sukses menggelar tur konser di dataran
China. Sama seperti Yang Mi, Jolin juga menjalin kontrak dengan
Pepsi.
8. Huang Xiaoming
Nama aktor tampan Huang
Xiaoming sukses diingat penggemar film China pada tahun lalu semenjak
tampil diLOVE IN THE BUFF, AN INACCURATE MEMOIR dan WHITE-HAIRED
WITCH. Seakan kurang, Huang juga menjadi model pilihan merk Baleno, Tissot, dan
Olay.
7. Yang Mi
Aktris yang juga menjadi salah satu
penyanyi populer di dataran China ini menarik perhatian pada tahun lalu saat
tampil di event CCTV-MTV. Yang juga tampil di film LOVE IN THE BUFF,
BEIJING LOVE STORY dan WU DANG. Selain itu Yang baru saja menjalin
kontrak dengan Pepsi dan merk kosmetik Wetcode.
6. Eason Chan
Penyanyi sekaligus aktor Hong Kong
bernama Eason Chan ini berhasil ada di puncak
peringkat tahun ini berkat kemampuan vokalnya. Bahkan konsernya yang digelar
pada akhir tahun lalu mencetak hits cukup besar di dataran China, menambah
pendapatan besar bagi Eason.
5. Zhang Ziyi
Aktris populer ini sukses menarik
perhatian berkat film komedi romantis yang dirilis pada 2012 silam berjudul MY
LAST STAR yang juga dia produseri. Pada tahun ini Zhang Ziyi tampil di film kungfu THE
GRANDMASTER yang diarahkan Wong Kar Wai dan lagi-lagi beradu
akting dengan Tony Leung.
4. Jackie Chan
Jackie Chan pantas menjadi
ikon hidup perfilman Hong Kong. Menyebut film China, nama Jackie seakan
sudah melekat. Meski tak muda lagi, Jackie masih kokoh berada di
puncak dan pada 2012 silam dirinya merilis film CZ12 (CHINESE ZODIAC)
yang naskahnya dia tulis dan dia arahkan sendiri.
3. Andy Lau
Kini usia Andy Lau sudah menginjak 50 tahunan, sang
aktor legendaris Hong Kong ini bisa menahan popularitasnya tahun lalu dengan
film BLIND DETECTIVE. Seakan enggan berhenti, kini Andy siap untuk melakukan syuting ke-6 dengan
aktris Hong Kong, Sammi Cheng.
2. Jay Chou
Penyanyi, aktor, sekaligus
sutradara Taiwan ini baru saja merilis album ke-12 sebagai tanda pengaruhnya di
industri musik bertajuk OPUS 12. Terbaru Jay yang sempat ikut dalam film Hollywood GREEN
HORNET ini akan merilis film THE ROOFTOP yang syuting di Taiwan
dan dataran China di mana dia juga menjadi aktor sekaligus sutradaranya.
1. Fan Bingbing
Fan Bingbing pantas berada di
peringkat pertama. Aktris yang memukau ini menjadi magnet dari merk fashion
berkelas. Bahkan Fan kini juga menjadi model pilihan Louis Vitton
yang tentunya wajah cantik Fan dikenal di kalangan bisnis fashion
global. Bisa kamu bayangkan betapa banyak pundi-pundi yang didapat Fan dari
kontrak dengan merk-merk dunia itu.
0 comments:
Post a Comment