2011 hingga 2012 adalah tahun yang melelahkan
bagi Katy Perry. Janda Russell Brand ini
menggelar tur dunia yang bertajuk California Dream. Tur itu berjalan sangat
sukses, konser Katy Perry selalu dinanti di tiap negara. Kocek Katy Perry makin tebal setelah merilis album
daur ulang yang berjudul Teenage Dream: The Complete Confection bulan
Maret tahun ini. Menurut Majalah Forbes, Katy Perry telah mengumpulkan harta hingga 45
juta dollar atau sekitar Rp. 432,2 milar.
2. Puff Daddy - 45 Juta Dollar
Rapper-rapper Amerika Serikat memang menguasai
jajaran ini. Setelah Kanye West dan Jay Z, nama Puff Diddy ternyata
juga termasuk di daftar 25 musik dengan pendapat terbesar di sepanjang Mei 2011
hingga Mei 2012. Menurut data yang diolah Majalah Forbes, pria kelahiran New
York 43 tahun lalu ini berhasil mengumpulkan 45 juta dollar atau sekitar Rp.
432,2 miliar, jumlah yang sama dengan Katy Perry.
3. Foo Fighters - 47 Juta Dollar
Sangat wajar bila Foo Fighters masuk di jajaran ini mengingat
mereka mendulang sukses besar lewat album WASTING LIGHT yang diluncurkan
pada April 2011 lalu. Album ini berhasil mendulang banyak penghargaan termasuk
Best Rock Album dari Grammy Awards. Sukses Dave Grohl dan kawan-kawan
di sepanjang tahun membuat band yang dibentuk pada 1994 ini meraup 47 juta
Dollar sepanjang tahun. Nilai itu bila dirupiahkan bakal mencapai Rp. 451,4
miliar.
4. Lady Gaga - 52 Juta Dollar
Di posisi 13, nama Lady Gaga yang berkibar. Penyanyi berjuluk
Mother Monster ini sukses menjadikan tahun 2011 dan 2012 sebagai tambang
uangnya. Ia sukses dengan album BORN THIS WAY, ia juga meraup hasil
cemerlang di tur dunianya yang bertajuk Born This Way Ball. Menurut Majalah
Forbes, sukses sepanjang tahun itu membuat kantong Lady Gaga menggelembung hingga 52 juta
Dollar, atau sekitar Rp. 499,4 miliar.
5. Rihanna - 53 Juta Dollar
Rihanna dikenal sebagai penyanyi yang sangat
produktif. Hampir tiap tahun ia merilis album baru. Begitu pula dengan tahun
2011 kemarin. Penyanyi nyentrik ini meluncurkan album TALK THAT TALK pada
bulan November. Hasilnya? Sangat memuaskan. Setidaknya 53 juta Dollar atau
sekitar Rp. 509 miliar telah masuk kantong Rihanna berkat aksinya di sepanjang Mei 2011
hingga 2012. Jumlah itu menempatkan Rihanna di posisi 11 jajaran ini.
6. Toby Keith - 55 Juta Dollar
Nama Toby Keith mungkin tidak begitu
dikenal di dunia luas. Namun di Amerika Serikat, pria ini adalah salah satu
musisi country yang paling disegani. Ia adalah penyanyi, penulis lagu, produser
dan bahkan aktor. Berkat sepak terjangnya di sepanjang Mei 2011 hingga Mei 2012
,Toby dikabarkan telah mereguk keuntungan hingga 55 juta Dollar atau
sekitar Rp. 528,2 miliar.
7. Justin Bieber - 55 Juta Dollar
Bintang muda fenomenal asal Kanada ini
ternyata hanya menduduki peringkat sembilan di daftar ini. Sepanjang Mei 2011
hingga Mei 2012 Justin Bieber memang hanya merilis album
Christmas. Bieber baru merilis album baru berjudul BELIEVE pada
Juni 2012. Meski begitu remaja 18 tahun ini dikabarkan telah mengumpulkan uang
hingga 55 juta dollar atau sekitar Rp. 528,2 miliar. Jumlah ini diperkirakan
bakal meningkat tahun depan mengingat ia telah merilis album baru dan telah
menjalani sejumlah tur.
8. Taylor Swift - 57 Juta Dollar
Muda, cantik dan bertalenta. Itulah sosok Taylor Swift. Gadis 22 tahun ini melesat karirnya
berkat karya-karyanya yang brilian. Ia mampu menampilkan karakter yang berbeda
dibanding diva lainnya. Sepanjang Mei 2011 hingga 2012 gadis yang mampu
memainkan berbagai macam alat musik ini telah mengumpulkan pundi-pundi uang
hingga 57 juta dollar atau sekitar Rp. 547,4 miliar. Jumlah ini menempatkan Swift di posisi delapan jajaran musisi dengan
bayaran terbesar versi Majalah Forbes.
0 comments:
Post a Comment